United Tractors Jadi Distributor Truk Indonesia Terbaik
Truk merupakan kendaraan bermuatan besar yang sangat populer di Indonesia. Keberadaan truk sangatlah membantu masyarakat dalam mengangkut berbagai macam barang komoditas untuk didistribusikan ke berbagai tempat. Untuk mendukung kegiatan distribusi barang di Indonesia, UD Trucks bekerjasama dengan United Tractors untuk mendistribusikan berbagai produk truk berkualitas miliknya. United Tractors, atau juga disebut dengan UT merupakan distributor truk Indonesia yang telah dikenal sepak terjangnya. UT berperan sebagai distributor tunggal untuk semua produk truk yang diluncurkan oleh UD Trucks. UD Trucks sendiri merupakan perusahaan truk asal Jepang yang sudah lama berkecimpung di bidang produksi kendaraan truk. Berikut adalah beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang perusahaan transportasi berat ini.
Tentang UD Trucks
UD Trucks Indonesia merupakan cabang dari perusahaan UD Trucks yang berlokasi di Jepang. UD Trucks merupakan produsen truk dari Jepang yang sudah ada sejak tahun 1935. Perusahaan ini didirikan oleh Kenzo Adachi yang memiliki misi untuk menjadikan truk sebagai alat transportasi utama yang menggerakkan perekonomian bangsa. Berbekalkan visi dari founder tersebut, UD Trucks terus berusaha berinovasi dan melahirkan berbagai macam kendaraan truk yang mengakomodasi kebutuhan masyarakat modern. Hingga saat ini, UD Trucks terus memproduksi truk berkualitas tahan lama, perawatan yang efisien dan hemat biaya, serta penggunaan bahan bakar yang hemat. Produk UD Trucks sudah terdistribusi di lebih dari 60 negara, termasuk Indonesia.
Dalam kiprahnya, UD Trucks mengusung slogan “Going the Extra Miles”. Slogan ini merupakan bukti komitmen dari UD Trucks untuk selalu menyediakan produk-produk yang berkualitas. Tidak hanya produk truk saja, tetapi juga produk suku cadang yang menjamin agar performa truk tersebut tetap maksimal. UD Trucks juga mengedepankan desain yang modern dan fungsional. Sehingga, truk besutan UD Trucks ini mampu melaju di berbagai medan dengan lancar.
Produk UD Trucks
Sejak tahun 1935, UD Trucks selalu aktif dalam meluncurkan berbagai produk truk berkualitas. Salah satu produk unggulan UD Trucks adalah truk Quester. Truk Quester sangatlah sering digunakan di berbagai bidang industri, mulai dari bidang perhutanan, konstruksi, hingga pertambangan. Truk ini juga terdiri dari berbagai seri unggulan, beberapa di antaranya adalah Quester CGE Series dan Quester CWE Series.
Baik Quester CGE Series maupun CWE Series sama-sama memiliki sejumlah keunggulan yang membuatnya menjadi truk UD Trucks terbaik. Salah satunya adalah penggunaan bahan bakar yang sangat efisien. Dengan demikian, Anda tidak perlu mengeluarkan budget yang terlalu besar untuk penyediaan bahan bakar. Selain itu, truk ini juga memiliki ruang kabin yang sangat luas dan pastinya mendukung kenyamanan. Dengan adanya ruang kabin yang luas tentu saja membuat supir dapat lebih produktif. Kenyamanan supir selama bertugas pun menjadi semakin terjamin.
Keunggulan lainnya dari truk Quester UD Trucks ini adalah performa mesin yang sangat fleksibel dan sesuai dengan standar internasional. Sehingga, menghasilkan performa mesin yang maksimal. Di sisi lain, Anda juga tidak perlu mengeluarkan biaya yang terlalu besar dalam hal perawatan. Karena, mesin truk Quester dari UD Trucks ini memang tidak membutuhkan langkah-langkah perawatan yang terlalu rumit.
Layanan Purna Jual Prima United Tractors
Sebagai distributor truk Indonesia yang terpercaya, United Tractors menawarkan layanan purna jual prima hanya untuk Anda. Dengan memanfaatkan layanan purna jual ini, Anda bisa mendapatkan berbagai pelayanan terbaik dari United Tractors. Mulai dari penyediaan mekanik berpengalaman, hingga jual suku cadang alat berat berkualitas terbaik, semuanya disediakan oleh UT hanya untuk Anda. Untuk mengakses layanan ini, Anda dapat menghubungi nomor UT Call 24 Jam: 1500 072.
0 Response to "United Tractors Jadi Distributor Truk Indonesia Terbaik"
Posting Komentar